Dapur tempat kita mengolah makanan harus selalu dalam keadaan bersih dan
higienis. Karena berawal dari dapur semua yang kita makan berasal. Di dapur
seringkali terdapat bahan makanan yang basah dan bau, maka sangat mudah sekali
bagi bakteri dan kuman untuk berkumpul dan berkembang biak. Bila itu terjadi,
makanan bisa menjadi tidak higienis sehingga dapat mengganggu kesehatan Anda.
Tips berikut akan membantu anda untuk mendapatkan dapur bersih dan higienis:
1. Sirkulasi
udara di dapur anda berjalan lancar.
Area dapur harus memiliki ventilasi udara untuk
mengalirkan asap dan uap hasil dari proses memasak untuk digantikan dengan
udara segar. Bila dapur anda tidak memiliki cukup lubang udara, anda dapat
menggunakan exhaust fan untuk memastikan pertukaran udara di dapur anda
berjalan lancar.
2. Cahaya
matahari yang cukup.
Bila anda terlanjur menempatkan dapur di bagian
yang sulit terkena matahari, anda dapat menggunakan lampu, pilihlah lampu
dengan tingkat terang yang cukup agar dapur anda selalu terang dan tidak
remang-remang.
3. Material
dapur yang tepat
Pilih material yang tahan api dan panas, anti
gores, juga mudah dibersihkan. Granite
adalah pilihan terbaik karena tekturnya paling padat dan paling kuat dari
semua batu alam, banyak pilihan warna, anti gores, lembaranya pun panjang - panjang,
sehingga nat hanya terdapat pada pertemuan sudut saja. Selain sehat dapur anda
terlihat mewah dan berumur panjang, karena granite akan gilap selamanya. (selama
mendapat perawatan yang benar).
Sesuatu hal lain yang harus Anda ketahui adalah bahwa
pengukuran, pemotongan, pemasangan dan poles granit harus diserahkan
kepada Ahlinya. Jika Anda salah Tukang granit, ini akan berakibat fatal.
Setelah granit dipotong-potong, Anda akan mengeluarkan cost yang besar, jika
Anda tidak mengukurnya dengan benar. Biarkan profesional yang menangani kitchen
anda.
4. Jangan
menumpuk sampah makanan lebih dari 12 jam.
Biasakan di saat akhir anda memasak, anda telah
mengumpulkan sampah makanan dan membuangnya ke luar rumah. Sisa makanan yang
dibuang juga jangan dibiarkan bermalam di tempat sampah dapur anda karena akan
menimbulkan bau dan membuat bakteri berkembang biak.
Kuncinya : Segera rapikan dan
bersihkan kotoran yang tersisa setelah selesai memasak
Dapur yang sering digunakan memasak biasanya beraroma kurang sedap.
Untuk mengharumkan dapur anda bisa menggunakan air jeruk lemon.
Siapkan satu buah jeruk lemon, 1 gelas air biasa, dan beberapa butir
cengkeh. Peras jeruk lemon, campur dengan air dan cengkeh. Didihkan semuanya
selama 20 menit dan biarkan uapnya memenuhi ruangan. Anda akan mendapatkan
wangi segar tanpa harus memakai bahan kimia.
Kami MODULLO INTERIOR specialist custom mebel akan membantu mewujudkan impian Anda akan istana yang mewah, design terkini, dan sehat. kunjungi showroom kami di Jl dr Cipto Mangunkusumo 56-58 surakarta. Telp 0271 7654321 / 70 8888 4. atau klik www.solomarmer.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar