Solo Marmer Group: 05/01/2013 - 06/01/2013

SELAMAT DATANG DI BLOG SOLO MARMER GROUP


Marble granite / marmer granit, Sebuah bangunan membutuhkan inspirasi inspirasi untuk membuatnya tampil mempesona dan percaya diri, Sentuhan marmer dan granit akan menjadi solusi terbaik. Ide dan imajinasi dirangkai menjadi sebuah desain para arsitek kami. Dikerjakan dengan ketulusan dan ketekunan tenaga kami. Dikontrol dengan ketelitian dan kejelian pelaksana kami, demi untuk sebuah karya abadi yang takkan tertandingi.

Solo Marmer Group merupakan pelaksana di bidang marmer dan granit yang sejak berdirinya sekitar tahun 1999 mampu menghasilkan karya-karya seni dengan kualitas terbaik untuk anda. Tidak hanya dengan harga yang bersaing dan terjangkau, tetapi juga dengan sebuah bukti komitmen dari kami untuk lebih memahami semua kebutuhan-kebutuhan modern dalam hidup anda.


Dengan team leader yang handal serta para arsitek, desainer grafis dan interior yang telah berpengalaman kami mampu mewujudkan apapun yang menjadi keinginan konsumen. Ditambah juga dengan proses produksi dan pengiriman yang cepat, koleksi paling lengkap menjadikan kami pihak yang sangat layak untuk anda jadikan mitra dalam mengembangkan usaha anda maupun obsesi-obsesi pribadi anda.


Dengan SDM terbanyak se-Jateng dan DIY serta berbagai cabang di beberapa kota kami mampu melaksanakan proyek dan pelayanan konsumen tepat waktu dan berkesinambungan, sehingga kemudahan-kemudah kinerja dapat anda dapatkan saat menjadikan kami sebagai mitra bisnis anda. Sebuah Kesempurnaan Karya Seni Melalui Sentuhan Sang Ahli.


Jumat, 24 Mei 2013

Alat Transportasi Solo Marmer

Beberapa alat transportasi di Solo Marmer Group, dengan adanya alat transportasi truk dan pick up itu mendukung hasil kerja para SDM yang bekerja di Solo Marmer Group. Di Solo Marmer Group truk digunakan sebagai alat transportasi pengiriman marmer dan granit ataupun untuk barang dengan ukuran besar. Sedangkan pick up hanya sebagai alat tranportasi pengiriman barang yang berukuran sedang dan kecil. Dengan tersedianya alat transportasi yang lengkap di Solo Marmer Group, menjadikan pengiriman barang kami ke konsumen sangat mudah, cepat dan tepat waktu.
SOLO MARMER GROUP

Senin, 20 Mei 2013

Promo Terbaru di Solo Marmer. Kami siap melayani para janda untuk pemesanan kijing bagi suami yang telah tiada di berbagai kota. Dengan bahan yang ready stock dan kualitas terbaik kami berikan kepada para janda. Dan juga mendapatkan disc 50% disetiap pembelian kijing hanya untuk para janda.

*) syarat dan ketentuan berlaku

Selasa, 07 Mei 2013

MANFAAT MENGGUNAKAN MARMER DAN GRANIT DALAM SEBUAH BANGUNAN

Marmer dan Granit adalah bahan bangunan yang baik dan selalu menampilkan keanggunan, kecantikan pada zaman modern seperti saat ini. Banyak orang yang menggunakan marmer dan granit untuk kontruksi rumah karena mudah dibersihkan, tampilan di setiap warnanya selalu memukau dan spektakuler. Selain itu banyak manfaat yang anda dapat jika bangunan rumah atau kantor anda menggunakan marmer/granit :
1. Marmer/granit tahan lama, diantara semua batu alam, hanya marmer yang tahan lama dan selalu menjamin kehidupan yang panjang.
2. Marmer/granit tahan panas dari pada batu alam yang lainnya, jadi memastikan atau menyeragamkan suhu yang ada didalam rumah anda.
3. Marmer/granit tahan api, di sini dimaksudkan kalau terjadi kebakaran pada bangunan anda, resiko terbakar itu sedikit. Karena memang marmer/granit ideal untuk rumah dan kontruksi kantor.


* Semoga menambah pengetahuan Anda *

Sabtu, 04 Mei 2013

ARTI DAN CIRI-CIRI MARMER

Marmer berasal dari bahasa yunani yaitu marmaron dari asal kata marmaros yang artinya batu bersinar, batu kristal. Jadi arti marmer adalah batuan metamorfosis terdiri dari mineral karbonat yang mengkristal kebanyakan kalsit dan dolomit. 
Ciri – ciri batu marmer utama: campuran warna yang berbeda-beda, dapat mempunyai pita-pita warna, kristal-kristalnya sedang sampai kasar, bila di tetesi asam mengeluarkan bunyi mendesis. Cara terbentuknya : terjadi bila batu kapur mengalami perubahan suhu dan tekanan tinggi. Marmer biasanya di gunakan sebagai kerajinan seperti prasasti marmer dan patung marmer. Selain itu marmer juga digunakan sebagai bahan dalam konstruksi bangunan baik interior maupun ekstrior seperti lantai, dinding dan lain-lain.

Rabu, 01 Mei 2013

KARAKTERISTIK BATU ALAM

Mengenal lebih dekat Marmer dan Granit.
Marmer yaitu batu alam yang sangat indah dan menarik untuk interior atau ruangan anda. Jika marmer dijadikan untuk interior atau ruangan anda merupakan pilihan yang tepat selain itu marmer juga memiliki berbagai ragam warna yang bermotif khas alam. Dan juga marmer dapat di acid untuk mendapatkan tekstur kasar. Marmer memiliki ketebalan1.8cm-2cm perslab atau keping. Marmer dapat dipasang pada lantai / dinding ruangan, top table washtafel , top table pantry, lantai / dinding kamar mandi, tangga. Selain itu marmer juga dapat di design untuk penghias lantai ruang foyer, dengan design sesuai selera.

Granit merupakan jenis batu yang sangat kuat dan mudah perawatannya. Maka dari itu granit sering menjadi incaran orang-orang untuk pembuatan  lantai / dinding ruangan interior maupun eksterior, top table washtafel, top table pantry, lantai / dinding kamar mandi, tangga, dinding fasad bangunan. Granit juga jenis batu alam yang memiliki tekstur, lebih tahan terhadap air, goresan, lebih tahan terhadap cuaca, terlihat kokoh namun tetap elegan dan cantik. Dan kalau granit untuk mendapatkayak n tekstur kasar dengan dibakar terlebih dahulu. Ketebalan granit sama dengan marmer mencapai 1,8cm-2cm per slab atau keping.
Orang kadang bingung untuk memilih Marmer/Granit karna tidak tahu banyak tentang apa itu Marmer/Granit ? Tapi dengan uraian diatas, semoga bisa membantu agar tidak kebingungan lagi disaat anda ingin membuat interior ataupun ruangan anda nantinya.